Review Film (Spoiler) : Everest, 2015




Hmm mungkin agak telat ya buat ngereview film ini, cuma gue pengen ngeshare ini buat kalian semua, terutama buat yang belum nonton..

Jadi film ini merupakan kisah nyata tahun 1996, dari ekspedisi sekelompok orang yang punya ambisi buat naik ke puncak tertinggi dunia, Puncak Everest!
Dikisahkan sekelompok orang yang gemar dengan pendakian menyewa sebuah perusahaan pemandu wisata alam "Adventure Consultants" untuk memandu mereka menuju puncak Everest. Rob Hall (Jason Clarke) menjadi pemandu yang memimpin kelompok tersebut. Rob sudah berpengalaman membawa 19 kliennya, menginjakkan kaki di puncak tertinggi tersebut.

Anggota tim tersebut, Doug (John Hawkes) merupakan seorang tukang pos yang sudah 2 kali mencoba untuk mencapai puncak, namun selalu gagal karena berbagai masalah dalam perjalanannya. Ini merupakan percobaan terakhinya untuk mencapai puncak tertinggi itu. Selain itu Yasuko (Naoko Mori) merupakan warga Jepang yang sudah menaklukan 6 puncak tertinggi di dunia, ini merupakan pendakiannya yang terakhir juga untuk menyempurnakan mimpi 7 Summit-nya. Kemudian ada Beck (Josh Brollin) seorang warga Amerika yang gemar melakukan pendakian untuk menghilangkan penatnya.

Dalam perjalanan, mereka mengalami banyak tantangan. Diantaranya adalah cuaca. Mereka menghadapi cuaca yang sangat ekstrim ketika mencoba untuk mendaki puncak tersebut. Ditengah perjalanan, mereka dihadapi berbagai macam masalah. Selain mereka harus berebut jalur pendakian dengan tim lainnya, mereka juga harus menghadapi kesulitan mereka sendiri yaitu melawan rasa takut dan kelemahan mereka masing-masing.





Doug memiliki penyakit yang sudah lama ia derita, namun ia tetap nekat untuk mencapai puncak demi membuktikan kepada anak-anak di lingkungan rumahnya. Ditengah perjalanan, ia merupakan yang paling lambat karena harus berjuang melawan penyakitnya itu juga. Rob sang pemandu, berusaha untuk memberi semangat kepada Doug yang terus berusaha. 

Sesampainya mereka dipuncak, hanya beberapa yang berhasil, diantaranya Yasuko, dan beberapa anggota lainnya. Doug yang harus melawan penyakitnya terus berjuang untuk mencapai puncak, dan akhirnya ia berhasil ketika anggota lainnya sudah mulai beranjak turun. Rob dengan setia menunggu dan menemani Doug hingga puncak. Namun sayang, diperjalanan turun Rob dan Doug terjebak dalam badai salju. Doug yang sudah berjuang mati-matian harus menyerah dan menjatuhkan dirinya ke jurang karena tidak kuat.

Beck harus terhenti perjalanannya ketika hendak mencapai puncak, ia terhalang oleh pandangan matanya yang mengalami masalah. Dan ia terpaksa kembali turun tanpa berhasil mencapai puncak. Namun, dalam perjalanan turunnya Beck yang bersama Yasuko tidak kuat dengan besarnya badai yang datang, hingga akhirnya mereka berdua pingsan ditengah perjalanan tanpa ada yang mengetahui. 

Rob yang masih terjebak, harus bertahan menunggu bantuan ditengah badai salju yang sangat besar. Ditengah usahanya, dia selalu diberikan semangat oleh istrinya yang sedang hamil melalui Walkie Talkie jarak jauh. Namun sayang, Rob yang sudah hampir 2 hari menunggu bantuan di tengah badai salju, harus menyerah dengan keadaan dingin yang sangat mematikan. 


Foto asli tim Adventure Counsultans, 1996


Keajaiban datang kepada Beck, setelah seharian ia pingsan dan sudah dinyatakan meninggal oleh anggota tim lainnya, masih hidup bahkan bisa berjaan menunju kamp check point dengan luka yang sangat parah pada wajahnya, dan tanggannya pun harus diamputasi karena mati rasa yang dideritanya akibat dinginnya Everest. Naas bagi Yasuko, ia pun harus mengakhiri hidupnya di puncak terakhir pendakiannya itu.


Mau tau Filmnya lebih jelas??? Silakan tonton Filmnya! Kalo di bioskop udah ga ada, kalian bisa tunggu DVD resminya. Atau kalau bisa download :p

Dijamin, cerita ini menengangkan, seru, bikin sedih, keren, campur aduk! 




Sumber :